PPM Subulussalam membuka lowongan untuk posisi Web Developer & Admin Website sekolah. Posisi ini bertanggung jawab dalam merancang, mengembangkan, dan mengelola website resmi sekolah agar tampil profesional, informatif, dan update sesuai kebutuhan komunikasi institusi.
Tugas & Tanggung Jawab
- Mendesain dan membangun website sekolah yang dinamis dan mobile-friendly
- Mengelola konten web: berita, artikel, pengumuman, dan galeri kegiatan
- Mengintegrasikan fitur-fitur penting seperti form pendaftaran, chatbot, dsb.
- Melakukan maintenance rutin dan memastikan website bebas error
- Mengoptimasi SEO dasar dan kecepatan website
- Berkoordinasi dengan tim promosi dan admin media sosial
Kualifikasi
- Laki-laki/perempuan, usia maks. 35 tahun
- Pendidikan minimal SMK/D3/S1 bidang TI, Sistem Informasi, atau sejenis
- Menguasai HTML, CSS, PHP, JavaScript, WordPress (diutamakan)
- Memahami penggunaan plugin SEO, page builder (Elementor, dsb.)
- Berpengalaman membuat website sekolah atau institusi (portofolio dilampirkan)
- Mampu bekerja secara mandiri dan tepat waktu
- Bersedia bekerja secara remote/WFH, namun siap hadir offline jika diperlukan
Fasilitas & Benefit
- Gaji tetap atau berbasis proyek (dibicarakan saat wawancara)
- Sistem kerja fleksibel & remote-friendly
- Dukungan penuh dari tim konten & promosi
- Kesempatan berkarya dalam dunia pendidikan Islami